Script Anti Copas Klik Kanan dan Disable Ctrl+U ke Arah URL Lain Pada Blog Website

Script Anti Copas Klik Kanan dan Disable Ctrl+U ke Arah URL Lain – Rasanya mangkel jika hasil karya kita di copypaste (copas) orang lain, tapi mau gimana lagi ini dunia maya. Kita pun terkadang menggunakan karya orang lain tanpa ijin seperti, windows, mendengarkan lagu dan nonton movie.

Hilangkan rasa mangkel dan jengkel kalian, daripada menjadi penyakit akut di tubuh. Masih banyak cara untuk mencegah konten kita di copas orang lain. Disini kami akan membahas script anti copas alhasil orang lain dan web kita tidak terdeteksi plagiat oleh Bung Google.

Anti Copy Paste adalah istilah yang digunakan untuk mengacu pada tindakan atau upaya untuk mencegah atau menghambat penggunaan konten tanpa izin atau penyalinan langsung dari suatu sumber ke sumber lain. Ini biasanya dilakukan untuk melindungi hak cipta, mencegah plagiarisme, atau menjaga integritas dan keaslian konten.

Script Anti Copas Klik Kanan dan Disable Ctrl+U ke Arah URL Lain

Anti Klik Kanan + Ctrl U + Ctrl C, sering digunakan jika seseorang webmaster ingin memproteksi isi didalam web maupun blognya. Berbagai Cara disable klik kanan,CTRL U,CTRL C untuk menghindari copy paste, para blogger menyisipkannya di template seperti website bendebesah.com ini.

Script Anti Copas Klik Kanan dan Disable Ctrl+U redirect URL Lain ini terbaru di tahun 2019 masih terpakai dan tidak melanggar TOS google. Script disesuaikan dengan algoritma google terbaru, jadi jangan ragu gunakan script ini.

Script Anti Copas Klik Kanan dan Disable Ctrl+U ke Arah URL Lain

Kode Anti Copas, Matikan Klik Kanan, dan Disable Ctrl+U Blog terkadang sangat di butuhkan untuk para pencari receh melalui adsense karena mereka tidak mau situsnya tersaingi dan apesnya jika di anggap hasil copy paste oleh google.

Script Anti Copy paste, Mengalihkan Klik Kanan, dan Disable Ctrl+U ke arah url lain agar trafik meningkat dan artikel aman. Bagi blogger pemula yang ingin copas pasti kebingungan bagaimana caranya copas artikel, untuk para mastah sudah tahu celah untuk copy paste tapi itu jarang di lakukakn oleh para mastah.

Para mastah baisanya cenderung melakukan copywriting untuk mengisi konte situsnya karena itu lebih menghormati dan tidak dilarang google. Para mastah juga mencantumkan sumber artikel atau refrensi agar pembaca yakin bahwa konten tidak abal-abal.

Cara Bikin Anti Copas Di Blog

Cara Membuat Anti Copas Klik Kanan dan Ctrl u, ctrl C, dan klik kanan sangat mudah. Daripada anda buang-buang waktu membuat hal yang tidak penting lebih baik copas saja scriptnya di bawah ini :

1. Login Blogger
2. Klik Menu Template / thema
3. Edit HTML
4. Cari kode </body> , biasanya berada paling bawah. Copy script anti copas di bawah ini lalu letakkan di atas kode </body>

<script type=’text/javascript’>
//<![CDATA[
//Script Redirect CTRL + U
//https://www.filosofikopi.com/ ganti dengan url blog kalian
function redirectCU(e) {
if (e.ctrlKey && e.which == 85) {
window.location.replace(“https://www.filosofikopi.com/2015/01/filosofi-kopi.html”);
return false;
}
}
document.onkeydown = redirectCU;

//Script Redirect Klik Kanan
function redirectKK(e) {
if (e.which == 3) {
window.location.replace(“https://www.filosofikopi.com/2017/11/kopi-luwak.html”);
return false;
}
}
document.oncontextmenu = redirectKK;
//]]>
</script>

5. Save template

Related Posts
1 of 43

Silahkan tes sendiri

Demikian cara agar artikel tidak di copy paste oleh blogger lain, semoga anda paham cara menempatkan script tersebut di atas.

Dalam konteks digital, anti copy paste dapat mencakup beberapa langkah atau tindakan yang dilakukan oleh pemilik konten atau pengelola situs web untuk menghentikan atau mengurangi penyalinan tanpa izin. Beberapa tindakan yang umum dilakukan termasuk:

  1. Teks yang tidak dapat disalin: Menyembunyikan atau melarang penggunaan fungsi salin dan tempel pada teks di situs web. Ini dilakukan dengan menggunakan kode JavaScript atau plugin khusus yang menghentikan aksi salin.
  2. Penggunaan tanda air: Menambahkan tanda air pada konten untuk mengidentifikasi sumber atau pemilik asli konten. Tanda air dapat berupa logo, teks, atau elemen visual lainnya.
  3. Perlindungan hak cipta: Menyertakan pemberitahuan hak cipta yang jelas pada konten, memastikan bahwa pengguna mengetahui bahwa konten tersebut dilindungi dan penyalinan tanpa izin dilarang.
  4. Penggunaan teknologi DRM: Digital Rights Management (DRM) adalah teknologi yang digunakan untuk mengontrol akses, penggunaan, dan distribusi konten digital. DRM dapat digunakan untuk membatasi atau mengendalikan penyalinan konten.

Meskipun ada upaya untuk menerapkan anti copy paste, penting juga untuk diingat bahwa beberapa konten mungkin diizinkan untuk disalin atau digunakan dengan izin tertentu, seperti dengan mengutip atau menggunakan sumber dengan penulisan yang benar. Selalu penting untuk menghormati hak cipta dan aturan yang berlaku terkait penggunaan konten dari sumber lain.

Kami ingin mendengar pengalaman anda dan juga kritikan terkait artikel di atas, mohon untuk mengisi kolom komentar. Terima kasih telah mengunjungi website ini dan ayo bewisata ke Bondowoso, jangan lupa share agar lebih bermanfaat.

Leave A Reply
Verification: 072ae90ef479a69a